Esfan Sofyan, Mahasiswa PVTE UAD, Lulus Tanpa Skripsi dengan Predikat Cumlaude
Yogyakarta, 16 Januari 2025 – Esfan Sofyan, mahasiswa Program Studi Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika (PVTE) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), mencetak prestasi gemilang. Ia berhasil lulus lebih cepat tanpa menempuh jalur skripsi dan meraih predikat cumlaude.
Esfan memilih jalur publikasi ilmiah sebagai pengganti skripsi. Artikel ilmiahnya berhasil dipublikasikan di jurnal bereputasi nasional dengan peringkat SINTA 2. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa PVTE memiliki potensi unggul dalam menulis karya ilmiah yang berkualitas.
“Proses ini tidak mudah, tapi dengan bimbingan dosen yang kompeten dan dukungan dari teman-teman, saya bisa menyelesaikan studi ini dengan baik,” ujar Esfan. Ia juga mengungkapkan rasa syukurnya kepada Universitas Ahmad Dahlan yang menyediakan fasilitas dan peluang untuk pengembangan akademik melalui jalur publikasi.
Sekretaris Program Studi PVTE sekaligus pembimbing skripsi, Pramudita Budiastuti, M.Pd., “Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih Esfan. Ia telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras yang luar biasa selama proses pembimbingan” ujarnya.
Keberhasilan Esfan Sofyan bukan hanya membanggakan dirinya, tetapi juga menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk mengejar prestasi serupa. Kaprodi PVTE Barry Nur Setyanto, M.Pd., menyampaikan apresiasi atas pencapaian tersebut. “Esfan membuktikan bahwa mahasiswa PVTE tidak hanya bisa unggul dalam praktik, tetapi juga dalam dunia akademik,” katanya.
Lulus tanpa skripsi dengan predikat cumlaude melalui jalur publikasi ilmiah adalah langkah inspiratif yang membuktikan bahwa inovasi dalam dunia pendidikan tinggi dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas. (def)