Prodi PVTE dan LSP UAD Gelar Uji Coba Sertifikasi
Yogyakarta, 19 oktober 2024- Program Studi Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika (PVTE) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bekerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) UAD mengadakan uji coba skema sertifikasi “Asisten Manajer Pemeriksaan dan Penguji Instalasi Pemanfaatan Tegangan Rendah.” Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 15 Oktober 2024, bertempat di ruang Lab 102 Kampus 2B UAD, Yogyakarta.
Uji coba ini bertujuan untuk memvalidasi skema sertifikasi agar sesuai dengan standar kompetensi nasional, sehingga dapat meningkatkan kualitas dan daya saing lulusan PVTE dalam bidang teknik elektro. Sertifikasi ini dirancang untuk membekali peserta dengan kompetensi dalam pemeriksaan dan pengujian instalasi listrik tegangan rendah, yang merupakan salah satu keahlian yang sangat dibutuhkan di dunia industri.
Salah satu peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah Hendrian Bayu Prasetyo, mahasiswa PVTE angkatan 2021. Partisipasi Hendrian dalam uji coba ini memberikan kesempatan untuk mengasah kemampuan teknis dan memperoleh pengalaman langsung dalam proses sertifikasi profesi. “Saya merasa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja dengan memiliki sertifikasi yang diakui secara nasional,” ungkap Hendrian.
Kegiatan ini melibatkan pengujian oleh asesor berlisensi yang mengevaluasi kemampuan teknis peserta dalam pemeriksaan dan pengujian instalasi serta pemahaman terhadap prosedur keselamatan.
Melalui kerja sama antara PVTE FKIP UAD dan LSP UAD, kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal dalam penerapan sertifikasi profesi di lingkungan kampus, sehingga lulusan dapat lebih kompetitif dan siap bersaing di dunia industri. (def)