Ujian Pendadaran Perdana Prodi PVTE Bisa Lulus Tanpa Skripsi
Yogyakarta, 20 Juli 2024 – Program Studi Pendidikan Vokasional Teknik Elektronika (PVTE) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan ujian pendadaran perdana. Rio Tirta Sudarma, mahasiswa PVTE, berhasil lulus dengan penelitian berjudul “The Influence of Leadership Spirit and Creativity on Technopreneur-Based Entrepreneurial Interest in Vocational Education”.
Rio dinyatakan lulus tanpa skripsi pada Ujian pendadaran yang berlangsung pada 20 Juli 2024, Penelitian ini mengkaji pengaruh semangat kepemimpinan dan kreativitas terhadap minat kewirausahaan berbasis technopreneur dalam pendidikan vokasional.
Penguji dalam ujian pendadaran ini adalah Berry Nur Setyanto, M.Pd., sebagai penguji pertama, dan Fanani Arief Ghozali, M.Pd., sebagai penguji kedua. Dosen pembimbing Rio Tirta Sudarma adalah Pramudita Budiastuti, M.Pd., yang telah memberikan bimbingan intensif selama proses penyusunan penelitian.
Berry Nur Setyanto, M.Pd., menyatakan, “Rio telah menunjukkan pemahaman yang mendalam tentang topik yang diteliti serta kemampuan analisis yang baik. Penelitiannya memberikan kontribusi penting dalam bidang pendidikan vokasional.” Fanani Arief Ghozali, M.Pd., juga memberikan apresiasi atas upaya dan dedikasi Rio dalam menyelesaikan penelitian ini.
Ucapan terima kasih khusus disampaikan kepada Bank BPD DIY Syariah yang telah membantu Rio Tirta Sudarma dalam pembiayaan beasiswa tugas akhir tahun 2024. Dukungan dari Bank BPD DIY Syariah sangat berarti dalam menyukseskan penelitian ini.
Ujian pendadaran ini merupakan langkah awal bagi Prodi PVTE dalam menerapkan sistem kelulusan tanpa skripsi, yang diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas penelitian mahasiswa. Dengan lulusnya Rio Tirta Sudarma, diharapkan lebih banyak mahasiswa yang termotivasi untuk melakukan penelitian berkualitas tinggi dalam bidang pendidikan vokasional. (asti)